Newsletter
Put your email below to subscribe our latest PROMO & NEWS
+6281-1227-7954
klien7summitstravel@gmail.com
Mencari restoran untuk gathering di Bandung dengan tempat yang luas dan nyaman dapat menjadi tugas yang menantang. Namun, jangan khawatir, kota ini memiliki berbagai restoran yang menawarkan ruang makan yang luas. Selain memiliki tempat yang luas, beberapa restoran di Bandung ini memiliki suasana yang menyenangkan, dan tentu saja, hidangan yang lezat dengan berbagai variasi pilihan menu yang akan memanjakan lidah para pengunjungnya.
- Alas Daun
Sesuai namanya, kamu bisa makan aneka hidangan Indonesia di beralaskan daun pisang di restoran Alas Daun, lho! Vibes-nya ala pedesaan dengan meja kursi kayu dan dikelilingi berbagai tanaman hijau. Sistem makannya berupa prasmanan. Sementara itu, buat minuman dapat dipesan di bagian kasir.
Alamat Alas Daun: Jl. Citarum No.34, Cihapit, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat
Jam operasional Alas Daun: 10.00-22.00 WIB
- Dapoer Pandan Wangi
Di Dapoer Pandan Wangi kamu bisa ajak keluargamu dan teman-teman kamu untuk makan di Dapoer Pandan Wangi. Selain karena nuansa vintage yang cozy, aneka menunya pun enak-enak, lho! Mulai dari ayam goreng, gurami kuah, hingga nasi tumpeng pun tersedia. Nah, buat minumnya, kamu bisa pesan jus jeruk atau es alpukat.
Alamat Dapoer Pandan Wangi: Jl. Patuha No.38, Lkr. Sel., Kec. Lengkong, Kota Bandung, Jawa Barat
Jam operasional Dapoer Pandan Wangi: 10.00-22.00 WIB
- Raja Rasa
Raja Rasa kerap dipilih sebagai restoran keluarga di Bandung karena nuansa nyaman dan sajian menu yang enak. Mulai dari ayam, bebek, hingga seafood-nya recommended buat dicoba. Untuk area makan, kamu bisa memilih kursi atau lesehan.
Alamat Raja Rasa: Jl. Setraria No.1, Sukarasa, Kec. Sukasari, Kota Bandung, Jawa Barat
Jam operasional Raja Rasa: 10.00-21.00 WIB
- Paviliun Sunda
Tempat makan Paviliun Sunda menawarkan space luas dengan furnitur kayu yang homey. Nuansa di dalamnya sejuk karena sejumlah tanaman hias. Jika lagi makan di sini, jangan lupa untuk mencoba kreasi ayam, bebek, nila, hingga seafood lezat dan gak amis.
Lokasi Paviliun Sunda: Jl. L. L. R.E. Martadinata No.97, Citarum, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat
Jam operasional Paviliun Sunda: 10.00-22.00 WIB
- Nara Park
Tempat ini menggabungkan tujuh restoran dan kafe sekaligus, jadi cocok keluarga yang masing-masing orangnya suka picky soal makanan. Masing-masing kafe punya eksterior berbeda, meski semuanya masih satu tema, back to nature. Menu yang disajikan cukup variatif, ada makanan Western, Jepang, dessert, olahan kopi, dan masih banyak lagi yang lainnya. Di samping itu, tempat ini punya area bermain untuk anak, mulai dari rumah pohon, instalasi balon udara, kebun kelinci, dan sebagainya.
Nara Park lokasinya persis di sebelah Rabbit Town, jadi kamu bisa sekalian jalan-jalan ke sana.
Alamat Nara Park: Jalan Rancabentang Nomor 28, Ciumbuleuit, Cidadap, Kota Bandung
Jam operasional Nara Park: Senin-Jumat 08.00-22.00 WIB dan 08.00-23.00 WIB
- Kampung Daun Culture Gallery & Cafe
Kalau masuk ke sini, rasanya malah kayak datang ke kampung wisata, bukannya ke tempat makan. Sebab, konsepnya memang dibuat mirip desa dengan suasana yang tenang dan asri. Ada saung-saung bambu, kolam dan air terjun mini, hingga ornamen rumah-rumah kuno. Cara memanggil pramusaji dan pesan menunya pun cukup unik. Kamu harus memukul kentongan yang tersedia di tiap saung. Menu di sini hampir seluruhnya makanan Indonesia, mulai dari olahan ayam, ikan, daging, dan sayuran.
Dari segi harga relatif agak mahal mulai dari Rp17 ribu sampai Rp100 ribuan. Tapi porsinya bisa sharing, terutama menu-menu utama. Alternatif lainnya, kamu bisa pilih paket hematnya.
Alamat Kampung Daun Culture Gallery & Cafe: Perumahan Villa Triniti Blok RR1, Jalan Sersan Bajuri Nomor 88 KM 4.7, Cihideung, Parongpong, Kabupaten Bandung Barat
Jam operasional Kampung Daun Culture Gallery & Cafe: 10.00-22.00 WIB
- Bumi Sunda Resto
Masih soal rumah makan khas Indonesia, kamu juga bisa menikmati aneka menu di Bumi Sunda Resto, terutama makanan Sundanya yang nikmat. Beberapa menu yang jadi andalan di sana yakni olahan ikan guramenya, mulai dari bakar, pesmol, acar kuning, dan sebagainya. Tempatnya cukup cozy, kamu bisa memilih duduk di kursi atau gazebo lesehan.
Alamat Bumi Sunda Resto: Jalan BKR Nomor 182-184, Ciateul, Regol, Kota Bandung
Jam operasional Bumi Sunda Resto: Senin-Jumat 11.00-22.00 WIB dan 10.30-22.30 WIB
- 90 Kitchen & Bar
Tempatnya luas banget dan terbagi dalam beberapa ruang. Setiap ruangan memiliki nuansa berbeda, meski masih satu tema dan semuanya instagramable.
Pilihan menunya variatif, ada aneka makanan Jepang seperti ramen, udon, kari, dan tenpayaki. Ada juga makanan Western dan Italia seperti pizza, pasta, hingga steik. Pencinta makanan Indonesia juga tetap akan dimanjakan dengan sejumlah menu khas Nusantara.
Alamat 90 Kitchen & Bar: Jalan R.E. Martadinata Street Nomor 90, Cihapit, Bandung Wetan
Jam operasional 90 Kitchen & Bar: Senin-Jumat 11.00-01.00 WIB dan Sabtu-Minggu 11.00-02.00 WIB
- Cafe D'Pakar
Makan bareng keluarga ditemani pemandangan alam dan udara sejuk pasti bikin acara kumpul jadi makin istimewa. Salah satu tempat yang bisa kamu kunjungi adalah Cafe D'Pakar di kawasan Dago.
Terdapat area indoor dan outdoor dengan beberapa model tempat makan. Seperti meja dan kursi dari batang pohon di pinggir tebing hingga saung kecil berbentuk kapal. Variasi makanannya pun beragam, seperti camilan hingga makanan berat yang mayoritas masakan Indonesia.
Alamat Cafe D'Pakar: Jalan Dago Pakar Utara, Sekejolang, Ciburial, Cimenyan, Bandung
Jam operasional Cafe D'Pakar: Senin-Jumat 11.00-18.00 WIB dan 09.00-18.00 WIB
- The Valley Restaurant
The Valley Restaurant adalah restoran yang populer di Bandung dan terkenal karena pemandangan alam yang memukau dan tempat yang luas. Restoran ini menawarkan beragam hidangan internasional dan Indonesia dengan cita rasa yang lezat. Dengan pemandangan yang indah, ruangan yang luas, dan suasana yang santai, The Valley Restaurant adalah tempat yang sempurna untuk mengadakan gathering bersama orang-orang terdekat.
Alamat The valley restaurant: Pakar, Jl. Lembah Pakar Timur No. 28 Dago, Ciburial, Kec. Cimenyan, Kota Bandung, Jawa Barat 40198
Jam operasional The valley restaurant:11:00-22:00
- The Stone Cafe
The Stone Cafe adalah restoran yang terletak di atas tebing dengan pemandangan Kota Bandung yang spektakuler. Restoran ini menawarkan ruang makan yang luas dan terbuka dengan dekorasi yang modern.
Pengunjung dapat menikmati hidangan ala barat yang lezat sambil menikmati panorama kota yang menakjubkan. The Stone Cafe juga menyediakan area terbuka yang luas, cocok untuk mengadakan gathering dengan pemandangan yang memukau.
Alamat The Stone Cafe: Dago Coblong, Jl. Rancakendal Luhur No.5, Ciburial, Kec. Cimenyan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat 40198
Jam operasional The Stone Cafe: 11:00-22:00
Nah,itu dia rekomendasi gathering di Bandung yang bisa kamu datangi untuk menghabiskan akhir pekan atau momen liburan bersama. Ada yang sudah pernah kamu kunjungi belum?
Ayo temuin paket paket-paket tour murah di 7summitstravel.com atau kamu bisa custom serta konsultasi gratis terkait tour kamu lewat whatsapp kami di nomor 0811-2277-954
Comments