Whatsapp

+6281-1227-7954

klien7summitstravel@gmail.com

Blog Image

21

Sep

6 Rekomendasi Coffeeshop Bandung

Bandung dikenal sebagai kota dengan beragam destinasi kuliner, termasuk coffeeshop yang menawarkan suasana nyaman dan kopi berkualitas. Berikut adalah enam rekomendasi coffeeshop di Bandung yang wajib kamu kunjungi.

Kofu Coffee, Buah Batu

KOFU COFFEE Buah Batu Harga Menu, Daya Tarik & Lokasi

Kofu Coffee, kafe minimalis berwarna putih dengan nuansa hijau, menawarkan suasana sejuk dan tenang meski dekat pusat kota Bandung. Cocok untuk work from cafe, tugas, atau sekadar nongkrong, kafe ini memiliki area indoor dan outdoor yang luas, serta bisa menampung hingga 100 orang untuk acara. Dilengkapi fasilitas seperti stop kontak, WiFi, musala, dan spot foto instagramable, Kofu buka setiap hari dari pukul 07.00-22.00 WIB, menjadikannya tempat sarapan yang ideal.

Oseebo Coffee, Gempol

Oseebo Coffee Gempol, Tempat Nongkrong Minimalis dan Estetik | kumparan.com

Oseebo Coffee Gempol menyajikan suasana hangat dengan desain minimalis estetik berwarna oranye dan terakota. Meski tampak mungil dari luar, kafe ini memiliki area luas: lantai 1 bernuansa tropis, lantai 2 sebagai private area, dan lantai 3 untuk smoking area. Selain kopi, Oseebo menawarkan beragam pastry seperti dark chocolate croissant dan minuman segar seperti tangerine marche. Fasilitasnya lengkap, termasuk Wi-Fi, musala, parkir, dan spot foto instagramable, menjadikannya tempat ideal untuk bekerja atau bersantai.

Limasegi Dipinus, Lembang

Hypeabis - Bersantai di Limasegi Dipinus, Kedai Kopi di Tengah Hutan Pinus  Cikole yang Sejuk

Limasegi Dipinus Coffee Cikole Lembang menawarkan pengalaman ngopi dengan pemandangan hutan pinus. Menunya beragam, mulai dari espresso hingga vanilla latte, serta hidangan seperti nasi timbel komplit, soto Bandung, dan spaghetti aglio tuna. Berlokasi di Jalan Raya Tangkuban Parahu, kafe ini buka dari pukul 08.00 hingga 20.00 (Senin-Jumat) dan hingga 22.00 (Sabtu-Minggu).

San Gimignano, Citarum

San Gimignano, Cafe Kekinian Berkonsep Italia yang Elegan di Bandung

San Gimihnanao, kafe bergaya Kota San Gimignano, Tuscany, hadir sejak akhir 2022 dan langsung mencuri perhatian dengan konsep estetiknya. Disominasi warna pastel, kafe ini memiliki detail menarik seperti kolam air mancur khas Italia, jendela berpita, dan area oudoor bernuansa summer. Desain uniknya membuat tempat ini instagramable dan selalu ramai. Selain suasana yang elegan, San Gimignano juga menyajikan menu khas Italia dan lokal yang lezat dengan planting menarik.

Seroja Bake, Cihapit

Seroja Bake - Manual Jakarta

Seroja Bake adalah kafe estetik di Bandung yang populer di kalangan anak muda. Menyajikan berbagai kue unik seperti pavlova dan choux, serta minuman kunyit asam, kafe ini menawarkan suasana nyaman meski tidak terlalu luas. Berlokasi di Jl. Cihapit No.21C, Seroja Bake buka setiap hari dari pukul 08.00-20.00 WIB.

ARAH Coffee Pasundan, Sukajadi

Arah Coffee Pasundan Bandung | The Sweetest Escape

ARAH Coffee Pasundan, salah satu cabang kafe estetik di Bandung, menawarkan berbagai menu nikmat dalam suasana tenang yang cocok untuk work from cafe, mengerjakan tugas, atau nongkrong bersama teman. Desain kafe yang menarik membuat pengunjung merasa betah.

Dengan beragam pilihan coffeeshop yang menarik, Bandung menjadi surga bagi para pecinta kopi. Pastikan untuk mengunjungi tempat-tempat ini saat berada di kota kembang dan nikmati secangkir kopi dengan suasana yang istimewa.

Ayo temuin paket paket-paket tour murah di 7summitstravel.com atau kamu bisa custom serta konsultasi gratis terkait tour kamu lewat whatsapp kami di nomor 0811-2277-954

Share This News

Comments

Newsletter

Put your email below to subscribe our latest PROMO & NEWS