Whatsapp

+6281-1227-7954

klien7summitstravel@gmail.com

Blog Image

12

Sep

Ada Gedung terbengkalai di Bekasi! Jadi apa sekarang?

Gedung ini berada di jalan Sultan Hasanudin No.39, Mekarsari, Kec. Tambun Selatan, Kab. Bekasi, Jawa Barat.

Setelah terbengkalai selama belasan tahun, gedung ini dijadikan sebagai Museum Bekasi Gedung Juang 45 yang di resmikan pada masa jabatan alm Eka Supria Atmaja sebagai Bupati Bekasi.

Sejarah Museum Bekasi Gedung Juang 45 

Gedung ini dibangun pada tahun 1906 oleh seorang berkebangsaan Cina bernama Khouw Tjeng Kie. Bangunan ini dikenal dengan nama Landhuis Tamboen yang diambil dari nama keluarga Khouw Van Tamboen. 

Pada tahun 1950 bangunan ini di ambil alih kembali oleh pemerintah Indonesia dan dijadikan sebagai Kantor Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Bekasi.

Selang belasan tahun sejak Indonesia merdeka, gedung ini menjadi gedung tua yang tidak terurus dan terbengkalai. Dua gedung yang ada di sebelah kanan dan kiri gedung utama pun sempat difungsikan sebagai kantor pemadam kebakaran. Atas usul dari Eka, maka gedung ini direvitalisasi sejak 2020 dan diresmikan sebagai museum pada 2021.

Di Museum ini menyuguhkan infotmasi mengenai Bekasi melalui pajangan dan dilengkapi dengan media digital. Disana juga terdapat replika kerangka manusia purba dan harta benda milik manusia purba yang masih asli.

Selain itu ada,sejarah keberadaan Kerajaan Tarumanegara, hingga keberadaan prasasti yang menjadi latar belakang asal usul lahirnya nama Bekasi. Informasi yang ada di Museum Bekasi Gedung Juang 45 disampaikan dengan media interaktif, seperti melalui bacaan, media interaktif, hingga film. Museum Bekasi Gedung Juang 45 ini bisa dikunjungi gratis oleh masyarakat umum setiap Selasa hingga Minggu mulai pukul 09.00 WIB hingga pukul 16.00


Share This News

Comments

Newsletter

Put your email below to subscribe our latest PROMO & NEWS