Whatsapp

+6281-1227-7954

klien7summitstravel@gmail.com

Blog Image

31

Jan

Tempat nongki hitz di Bandung

1. TPS (The Pleasant Service)

The Pleasant Service Hadir dengan berbagai konsep yang menarik dan instagramable, tentu membuat warga Bandung dan sekitarnya penasaran ingin mengunjunginya. Daya tarik utama dari Cafe The Pleasant Bandung adalah desain bangunannya yang mengunsung konsep interior ala Jepang yang begitu menarik dan instagramable. The Pleasant Service Cafe Bandung juga memiliki lahan yang terbilang cukup luas dengan menyediakan dua area untuk Anda tempati, yakni area indoor dan area outdoor. Untuk area indoornya tidak terlalu luas, hanya bar dan beberapa tempat duduk yang bisa Anda tempati. Sedangkan untuk area ourdoornya tentu menjadi area favorite untuk pengunjung, karena tempatnya luas dan cocok buat foto OOTD Anda. Ditambah lagi jika Anda datang kesini saat cuaca cerah disore hari, tentu membuat pengalaman ngopi Anda di Bandung lebih seru dan asyik.

Tidak lupa di tempat ini juga ada Photograms nya lohh

 

2. About String

Daya tarik utama dari About String Sumur Bandung adalah desain bangunannya yang mengusung konsep minimalis modern dengan sedikit sentuhan konsep retro. Disetiap sudut coffee shop hits di Bandung ini didekor dan dihias dengan sangat cantik yang tampak estetik dan instagramable banget. About String Kebon Pisang juga memiliki lahan yang luas dengan menawarkan 2 pilihan area untuk para pengunjungnya, yakni area indoor dan outdoor. Untuk area indoor tempat nongkrong estetik di Bandung ini luas banget dan areaya nyaman banget buat tempat WFCan. Sedangkan untuk area outdoor coffee shop estetik di Bandung yang hits ini cocok banget buat tempat nongkrong santai bersama keluarga, teman-teman maupun pasangan Kalian sembari menikmati angin sepoi-sepoi yang begitu menyejukkan.

 

3. Kuro Cafe

Kurokoffee merupakan salah satu kafe yang unik di Bandung. Jika anda sedang mencari tempat untuk nongkrong dengan suasana sejuk. Kurokoffee mengusung tema yang cukup unik, yaitu Coffe Shop dengan tema Ghibli. Saat memasuki kafe ini anda akan bertemu dengan boneka totoro berwarna abu yang sangat menggemaskan. Lalu di depan boneka totoro abu, ada sebuah cermin besar yang bisa dijadikan untuk tempat selfie. Tidak jauh dari letak boneka totoro, ada juga patung Kaonashi (no face) yang merupakan tokoh hartun yang ada di film animasi Spirited Away. Masih di area yang sama, anda bisa melihat pajangan dessert yang menggiurkan untuk dicoba.

 

4.  Kisah Manis

Sebuah cafe yang populer dan hits di 2021 dan sampai sekarangpun masih. Terbukti dengan banyaknya orang merekomendasikan tempat nongki ini menjadi jujugan untuk nugas, kerjaan kantor ataupun sekedar ngobrol ringan dan santai menikmati keseharian yang di jalani. Cafe bernama Kopi Kisah Manis ini memang mudah dijumpai dan sangat strategis, berada di daerah yang tidak terlalu ramai dengan kendaraan tentunya cocok untuk anda yang mencari tempat tenang untuk melepas penat.

 

5. Tones no.6 Cafe

Tones No.6 adalah sebuah cafe kekinian di Bandung yang sedang digandrungi oleh kawula muda Kota Kembang. Cafe ini memiliki tema interior retro dan musik jadul yang sangat kental. Selain menyajikan berbagai menu makanan, kopi, dan tempat untuk berkumpul, Tones No. 6 juga menyediakan pengunjung dengan pengalaman mendengarkan berbagai macam piringan hitam musik dari era 60 hingga 90an dan beberapanya ada yang dijual juga. 
 

Bisa dibilang cafe ini adalah perpaduan dari tempat yang aesthetic, coffee dan music. Seringkali juga orang yang berkunjung juga punya gaya yang unik dan trendy yang bikin suasana tempat semakin menarik. Menurut gue, Tones No. 6 sangat cocok untuk kalian yang ingin nongkrong untuk menikmati kopi atau makanan enak sambil mendengarkan musik-musik oldies yang bermain di latar belakang.

Share This News

Comments

Newsletter

Put your email below to subscribe our latest PROMO & NEWS