Newsletter
Put your email below to subscribe our latest PROMO & NEWS
+6281-1227-7954
klien7summitstravel@gmail.com
1. Gedung Merdeka & Museum Konferensi Asia Afrika
Gedung Merdeka yang terletak di jalan Asia-Afrika merupakan gedung bersejarah yang pernah digunakan sebagai tempat Konferensi Tingkat Tinggi Asia-Afrika tahun 1955. 7Summits Traveler dapat mengunjungi Museum Konferensi Asia-Afrika dan melihat berbagai koleksi terkait penyelenggaraan Konferensi Asia-Afrika (KAA), ruang pamerannya juga interaktif loh!
2. Museum Geologi
Museum Geologi merupakan salah satu destinasi wisata edukasi di Bandung. Museum ini memiliki koleksi berupa materi-materi geologi, mulai dari fosil, batuan, artefak, mineral, dan benda-benda geologi lainnya. Di Museum ini, 7Summits Traveler bisa mengeksplorasi ruang- ruang pameran yang informatif dan edukatif. Setiap bulannya juga diadakan event Day & Night at The Museum yang menampilkan berbagai hiburan menarik.
3. Gedung Sate
Gedung Sate merupakan salah satu bangunan ikonik di Kota Bandung. Awalnya, gedung ini dibangun sebagai kantor pemerintahan Hindia Belanda dan kemudian berubah fungsi menjadi kantor Gubernur Jawa Barat. Saat ini, bagian atas dari Gedung Sate tidak dibuka untuk umum, namun Wargi dapat mengunjungi Museum Gedung Sate. Museum ini menyajikan informasi tentang sejarah pembangunan Gedung Sate dan perkembangannya dari masa ke masa dengan menggunakan teknologi media interaktif.
4. Hotel Savoy
Hotel Savoy Homann telah berdiri sejak tahun 1880. Pada tahun 1955, saat Konferensi Asia-Afrika berlangsung, hotel ini menjadi tempat menginap para kepala negara terkemuka seperti Gamal Abdul Nasser, Chuo En Lai, Jawaharlal Nehru, Soekarno, Sir John Kotelawala, dan lainnya. Dengan lokasi yang strategis, Wargi bisa menginap di sini ketika berwisata di Kota Bandung. Jangan lupa untuk mencicipi hidangan di Garden Restaurant-nya juga!
5. Hotel Preanger
Hotel Grand Preanger merupakan salah satu hotel tertua di kota Bandung yang terletak di titik kilometer 0 kota Bandung. Banyak tokoh terkenal yang sempat menginap di Hotel Grand Preanger, di antaranya adalah Charlie Chaplin dan Amelia Earhart. 7Summits Travelers dapat menginap di sini atau mengunjungi Museum Wolff Schoemaker yang menampilkan berbagai foto beserta keterangan karya-karya dari Wolff Schoemaker. Catatan soal kedatangan Charlie Chaplin dan Amelia Earhart juga bisa dilihat di Museum ini loh.
Ayo temuin paket paket-paket tour murah di 7summitstravel.com atau kamu bisa custom serta konsultasi gratis terkait tour kamu lewat whatsapp kami di nomor 0811-2277-954
Comments