Whatsapp

+6281-1227-7954

klien7summitstravel@gmail.com

Blog Image

10

Oct

Sepotong Surga di Pangandaran?

Pangandaran menjadi salah satu kota di Jawa Barat yang menyajikan banyak destinasi wisata alam yang memesona, seperti pantai-pantainya yang terkenal maupun wisata alam lainnya. Salah satunya yaitu Green Canyon atau Cukang Taneuh, kira-kira ada apa aja sih disana? Apa yang jadi daya tariknya? Lokasinya dimana? Fasilitasnya apa aja? Baca artikel ini sampai habis ya!

LOKASI

Green Canyon/Cukang Taneuh berlokasi di Jalan Raya Cijulang Dusun, Karangpaci RT.02/RW.10, Kertayasa, Kec. Cijulang, Kab. Pangandaran, Jawa Barat.

FASILITAS

Green Canyon atau yang biasa disebut Cukang Taneuh oleh masyarakat ini memiliki fasilitas yang cukup lengkap layaknya tempat wisata alam pada umumnya, seperti:
Area parkir
Rumah Makan/Warung
Tempat untuk mencari oleh-oleh (toko souvenir)
Perahu wisata
Toilet
Dan beberapa penyedia sewaan body rafting

DAYA TARIK

Green Canyon yang berada di Pangandaran ini menampilkan panorama berupa aliran sungai yang diapit oleh tebing bebatuan goa.

Wisatawan akan dibawa untuk menyusuri keindahan goa yang menjadi suatu aktivitas paling diminati wisatawan.
Suasana disekitar Green Canyon ini begitu segar dan sejuk, karena banyak vegetasi hijau seperti pepohonan dan tumbuhan hijau lainnya.

HARGA TIKET MASUK

Tiket masuk Green Canyon sebesar Rp 10.000. Namun, jika ingin menikmati wahana body rafting di Green Canyon cukup terjangkau karena double dengan sewa perahu dengan short time track Rp 200.000 dan long time track Rp 225.000 dengan minimal peserta 5 orang.

JAM OPERASIONAL

Green Canyon mulai buka pada pukul 08.00 - 16.00 WIB.

Share This News

Comments

Newsletter

Put your email below to subscribe our latest PROMO & NEWS